Studi kerusakan jalan ditinjau dari faktor setempat (studi kasus ruas jalan Blangkejeren - Lawe Aunan
ABSTRAK
Kondisi jalan Blangkejeren – Lawe Aunan secara keseluruhan berada
dilereng pegunungan sangat dipengaruhi oleh faktor lingkungan setempat yang
merupakan kajian berupa survei kondisi diluar faktor lalu lintas dan beban
kendaraan, seperti drainase, topografi, kondisi tanah, kondisi material dan kondisi
beban kendaraan yang melintasi jalan tersebut. Hal ini perlu diperhatikan agar tidak
terjadi penurunan kualitas jalan akibat kerusakan permukaan jalan sehingga dapat
mempengaruhi keamanan, kenyamanan, dan kelancaran dalam berlalu lintas. Oleh
karena itu, perlu dilakukan penelitian evaluasi terhadap kondisi permukaan jalan
yang mengalami kerusakan serta faktor setempat yang mempengaruhi kerusakan
tersebut agar tidak terjadi penurunan kualitas jalan. Penelitian ini mengambil lokasi
di ruas jalan Blangkejeren – Lawe Aunan yang dimulai dari Sta. 529+700 - Sta.
535+206. Umumnya kondisi ruas jalan pada segmen ini banyak ditemukan
kerusakan-kerusakan yang dapat mengganggu kenyamanan, kelancaran, dan
keamanan pengguna jalan. Dalam penelitian ini data primer diperoleh dengan
melakukan survei aktual lapangan yaitu berupa data panjang, lebar, luasan, dan
kedalaman tiap jenis kerusakan serta faktor setempat yang mengakibatkan kerusakan
tersebut. Survei aktual lapangan dilakukan sepanjang 5,506 km, dengan jarak
interval setiap segmen adalah 100 m. Adapun data sekunder diperoleh dari lembaga
terkait dan bahan lainnya yang berhubungan dengan penelitian ini. Untuk
mendapatkan tingkat kerusakan digunakan cara PCI (Pavement Condition
Index)agar diketahui cara penanganannya, sedangkan untuk identifikasi faktor
kerusakannya dilakukan dengan pengamatan secara diskriptif sesuaihasil
pengamatan di lapangan berupa jumlah titik kerusakan. Hasil penelitian ini
didapatkan bahwa jenis kerusakan yang umum terjadi pada ruas jalan Blangkejeren
– Lawe Aunan adalah kerusakan tepi dengan persentase 87,30 %. Faktor setempat
yang sangat mempengaruhi kerusakan adalah drainase dengan persentase 62,00%.
Nilai PCI rata-rata yaitu 13,47 yang menunjukkan kondisi sangat buruk (very poor)
dan memerlukan pemeliharaan peningkatan atau rekonstruksi.
Kata Kunci : Kerusakan permukaan jalan, faktor setempat, PCI
Ketersediaan
| 104953THSPU2016 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Informasi Detil
| No. Panggil |
THS 625.761 Mul s
|
|---|---|
| Jilid |
-
|
| Edisi |
-
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Subyek | |
| Kata Kunci | |
| DDC |
625.761
|
| TYPE |
THS
|
| Bahasa |
Indonesia
|
| Penerbit | Program Studi Magister Teknik Sipil : Banda Aceh., 2016 |
| Deskripsi Fisik |
xiv, 184 hlm. :ilus, ;tab, ; 30 cm.
|
| Info Detil Spesifik |
-
|
Literature Searching Service (LSS)
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)






